CARA MEMILIH GAME YANG DAPAT DIMAINKAN DI PC ANDA

  • Cek bungkusan dari game tersebut

Pada bungkusan game tersebut pihak developer biasanya memasang poster atau gambar dari nama game tersebut. Nah, dibalik sampul dari gambar tersebut biasanya terdapat requirements hardware yang dibutuhkan untuk menjalankan game tersebut pada PC gaming Anda. Jika, spesifikasi komputer gaming Anda sudah sesuai dengan recommended requierementsnya, langsung ambil saja gamenya. Tapi, jika hanya mencapai minimum atau ada satu perangkat saja yang tidak sesuai, sebaiknya ditunda dulu, sampai Anda mempunyai hardware yang cukup ya, hehehe.

  • Browsing review dulu di internet

Ini yang sering Saya lakukan sebelum membeli sebuah game. Saya pasti mencari ulasan – ulasan atau review terbaru dari game yang ingin Saya mainkan terlebih dahulu dibeberapa situs game terkenal, di SegiEmpat.com juga ada koq review atau ulasan mengenai game – game terbaru. Biasanya spesifikasi yang didapatkan dari internet lebih lengkap dari pada yang ada pada sampul bungkusan DVD gamenya. Anda pun dapat melihat beberapa kekurangan dan kelebihan dari gamenya sebelum Anda membelinya.

  • Cek melalui nVidia Geforce Experience

Jika, Anda menggunakan VGA Card produk dari nVidia, maka Anda pasti akan mendapatkan software khusus yang bernama nVidia Geforce Experience. Karena, Saya menggunakan VGA card dari nVidia, software ini benar – benar sangat membantu Saya dalam memainkan game kesukaan Saya. Pasalnya, software ini akan langsung mencocokkan performa dari hardware Anda dengan game tersebut. Jadi, Anda tidak perlu lagi melakukan setting pada video untuk mendapatkan hasil maksimal. Karena, software ini sendiri yang akan melakukannya sesuai dengan rekomendasi hardware Anda.

Ada juga beberapa user yang menggunakan website seperti http://systemrequirementslab.com/ untuk mengecek keterangan dari spesifikasi hardwarenya yang akan dicocokkan dengan game yang akan dia mainkan. Dan website sepertinya cukup ampuh juga untuk mengecek dan mencocokkan hardware Anda dengan game yang akan Anda mainkan.

Tinggalkan komentar